Selasa, 15 Agustus 2017

Cara Download Lagu Dari Spotify Gratis

Saat ini penduduk Indonesia sedang gandrung dengan aplikasi mobile yang bernama spotify. Fenomena ini diawali oleh Juke Box yang secara prinsip sama dengan aplikasi ini. Menurut pengertiannya, spotify adalah aplikasi yang menyediakan layanan streaming musik.

Aplikasi ini dibuat dan diperkenalkan pertama kali di Swedia. Berdiri pada tahun 2008, perlu waktu sembilan tahun supaya aplikasi ini menjamur di Indonesia. Dengan menggunakan aplikasi ini, para user atau pengguna bisa mendengarkan musik secara streaming atau mendownload supaya bisa dinikmati dalam mode offline.

Sayangnya, fasilitas dan fitur download langsung tersebut merupakan fitur yang berbayar. Suatu hal yang sangat dihindari oleh publik atau pengguna internet Indonesia.

Cara Download Lagu Dari Spotify Gratis - Logo Spotify


Spotify


Kelebihan dari Spotify adalah penggunaan yang mudah dan cepat. Para pengguna atau user bisa mendaftar secara cepat dan mudah. Bahkan kalian bisa mendaftar menggunakan akun sosial media seperti facebook.

Kelebihan dari aplikasi ini adalah kalian bisa mengakses lagu atau musik yang jumlahnya lebih dari 30-an juta dengan layanan streaming berkualitas tinggi. Sayangnya, jika kalian terus mengaktifkan Spotify, maka bisa dijamin kuota kalian akan cepat berkurang.

Cara Download Lagu Dari Spotify Gratis - Spotify


Download Lagu Spotify


Untuk mendownload lagu dari aplikasi ini tentu saja kalian harus punya atau mengintal aplikasi ini. Berikut merupakan langkah-langkah yang harus kalian lakukan supaya bisa mengunduh lagu atau playlist yang diinginkan.

Pertama, kalian harus mencari playlist atau lagu atau musik yang ingin disimpan. Kedua, di setiap lagu atau playlist pasti ada titik tiga di sampingnya. Ketiga kalian tinggal pilih pilihan simpan.

Tetapi cara itu hanya bisa dilakukan jika kalian sudah upgrade atau berlangganan menjadi Spotify Premium.

Untuk mendownload lagu dari Spotify tanpa harus mengupgrade akun kalian menjadi premiun, kalian cukup mendownload berbagai tools aplikasi. Salah satunya yang sangat direkomendasikan adalah TunesKit Spotify Converter.

Tools aplikasi tersebut tersedia dalam beberapa sistem operasi, baik untuk windows, mac, dan linux.

Dengan adanya tools aplikasi tersebut, maka keinginan masyarakat Indonesia untuk mencari serta mendengarkan lagu dan musik yang diinginkan tanpa kuota bisa tercapai!

Senin, 14 Agustus 2017

Cara Bikin Web/Blog Gratis Di Blogspot Dan Wordpress

Di era digital seperti saat ini, banyak sekali situs yang menyediakan web atau blog gratis. Sebut saja dua situs terkenal di dunia internet, yaitu blogspot dan wordpress. Masing-masing dari situs ini mempunyai kelebihan tersendiri.

Cara bikin web serta syarat untuk membuat blog pun sangat gampang. Kalian hanya perlu memiliki alamat email. Dengan begitu kalian sudah bisa membuat web atau blog.

Blogger Blogspot


Jika kalian sudah mempunyai email, langsung saja buka situs blogger. Situs ini merupakan penyedia layanan blogspot. Nantinya kalian akan melihat halaman awal blogger. Kemudian kalian klik atau pilih create your blog.

Cara Bikin Web/Blog Gratis Di Blogspot Dan Wordpress - Blogger/Blogspot


Setelah diklik, kalian akan dibawa ke halaman login email. Usahakan penyedia email kalian adalah google atau gmail. Jika sudah kalian masukkan alamat gmail, maka otomatis blog kalian sudah jadi. Kalian tinggal memberi nama domain dan mengatur tampilan blogspot tersebut.

Kelebihan dari blogspot atau blogger adalah penyedia layanan ini merupakan milik google. Jadi, secara tidak langsung, penggunaan platform ini akan berpengaruh positif dalam pemberian posisi dan ranking di mesin pencari google.

Selain itu, blogspot juga sangat mudah digunakan, alias user friendly. Bahkan, situs ini juga sangat seo friendly. Di dunia internet, seo memegang peranan sangat penting. Sebab, kebanyakan pengguna internet menggunakan mesin pencari untuk membantu pencarian mereka terhadap suatu artikel atau informasi yang berada di internet.

Wordpress


Selain blogger atau blogspot, kalian juga bisa membuat web/blog di wordpress. Caranya sangat gampang. Kalian cuma perlu menuju situs wordpress. Setelah itu pilih atau klik Get Started.

Kalian dibawa menuju pilihan template. Platform wordpress menyediakan empat template, yaitu blog, website, portfolio, dan online store.

Cara Bikin Web/Blog Gratis Di Blogspot Dan Wordpress - Wordpress


Kelebihan dari platform ini ada banyak. Diantaranya sangat mudah dikustomisasi. Kemudian platform ini juga menyediakan banyak theme dan plugin. Bahkan, yang tidak kalah menariknya adalah situs ini mampu membuat kategori dan subkategori yang tidak terbatas.

Situs ini juga mampu mengimpor data dari berbagai jenis situs, bahkan blogspot sekalipun.

Jadi, sudah tentukan pilihan kalian? Pilih saja salah satu yang cocok buat kalian. Jika ingin mencoba dua-duanya juga sangat boleh. Let’s surf the internet!

Minggu, 13 Agustus 2017

Nilai Bitcoin Mencapai 54 Juta Rupiah!

Mata uang virtual yang bernama bitcoin memang selalu mencuri perhatian sejak awal kemunculannya. Saat artikel ini ditulis, di situs pasar bitcoin Indonesia, nilai mata uang tersebut mencapai Rp 54.825.000,-. Sebuah angka yang sangat fantastis. Bahkan diperkirakan, pada akhir tahun 2017 atau awal tahun 2018, nilai tukar bitcoin akan mencapai dan lebih dari 4.000 dolar Amerika!

Seperti hal yang lazim, saat nilai bitcoin naik, seluruh koin jenis lain pasti mengalami penurunan nilai tukar. Misalnya saja etherum yang beberapa hari yang lalu masih di angka 4 juta lebih. Kini koin jenis ini berada di angka Rp 3.970.000,-.

Nasib doge koin yang paling memprihatinkan, sebab jenis koin ini terjun bebas ke angka 0,00000040 Bitcoin. Begitu juga koin jenis lainnya seperti bitcoin cash, bitshares, dash, litecoin, nxt, stellar lumens, nem, dan ripple market.

Kalian bisa memantaunya nilai tukarnya terhadap bitcoin dan rupiah melalui situs vip bitcoin atau klik di sini.

Bagi kalian yang ingin membeli jenis koin lainnya selain bitcoin, inilah saat yang tepat. Sebab, harga koin yang lain sedang turun drastis. Jika kalian mempunyai naluri dagang atau trading yang bagus, maka kalian bisa menghasilkan keuntungan berjuta-juta.

Jangan sia-siakan kesempatan ini!

Nilai Bitcoin Mencapai 54 Juta Rupiah! - Bitcoin Market


Di market vip bitcoin, kalian juga bisa melakukan deposit rupiah. Sehingga kalian bisa membeli berbagai jenis koin melalui uang tersebut. Syarat untuk bergabung di situs tersebut sangat mudah. Kalian cukup menuliskan data diri yang lengkap sesuai kartu identitas.

Kemudian, kalian juga harus mengunggah kartu tanda pengenal yang resmi (Kartu Tanda Penduduk, Surat Izin Mengemudi, Kartu Tanda Mahasiswa, dsb). Setelah itu, kalian harus melakukan swafoto (selfie), dengan tulisan yang menyatakan bahwa data diri kalian merupakan data yang benar.

Jika data kalian lengkap dan fotonya jelas, maka tidak kurang dari 15-30 menit, kalian sudah terverifikasi. Kalaupun harus menunggu, paling lama adalah satu hari. Maka dari itu segera daftarkan diri kalian sekarang juga!

Beli koinnya, tunggu waktu yang tepat, jual dengan harga tinggi, dan dapatkan keuntungan yang berlipat-lipat!


Sabtu, 12 Agustus 2017

Cara Download Dan Mengubah YouTube Ke Mp3

Musik merupakan kebutuhan dasar manusia sehari-sehari. Selain makanan, musik memegang peranan yang penting untuk membentuk suasana hati, kejiwaan, dan emosi manusia. Misalnya, saat ada orang marah-marah, kalian persilahkan atau tawarkanlah makanan kepada dirinya. Jika ia memakannya, dijamin ia tidak marah-marah lagi. Setidaknya hanya jengkel saja.

Begitu juga dengan musik. Jika ada orang yang sedang emosi atau marah-marah, putarkan saja musik gamelan, pasti marahnya luruh. Tetapi kalian jangan putarkan musik metal, karena nanti jelas tambah marah!

Saat ini penyedia playlist musik yang paling lengkap di internet adalah YouTube. Sayangnya YouTube ini, jika didownload, formatnya berupa video, misalnya .mp4 atau .webm. Tetapi jika kalian suka dengan format video, kalian bisa mendownloadnya di situs keepvid.

Caranya cukup copas alamat url YouTube yang ingin didownload. Setelah itu klik download, maka akan muncul pilihan berbagai format video, bahkan mp3 pun ada. Silahkan pilih sesuka kalian.

Cara Download Dan Mengubah YouTube Ke Mp3 - Keepvid


Mengubah Ke Mp3


Bagi kalian yang senang dengan format .mp3, tenang saja. Sebab seluruh video yang diunggah di YouTube bisa diubah atau diconvert menjadi file .mp3. Caranya juga sangat gampang.

Hampir mirip dengan situs yang tadi, kalian cukup buka situs video converter. Kemudian tempelkan atau copas alamat url YouTube ke situs ini. Nanti akan ada pilihan berbagai jenis audio, seperti .mp3, .aac, .ogg, .m4a, .wma, .flac, dan .wav.

Situs ini pun selain audio juga bisa mengubah format video. Beberapa format yang ditawarkannya adalah .mp4, .m4v, .mov, .avi, .flv, .mpg, .wmv. Jadi bisa dibilang situs ini dan di atas tadi merupakan situs yang lengkap untuk mendownload YouTube dan mengubah formatnya.

Cara Download Dan Mengubah YouTube Ke Mp3 - Online Converter


Tetapi kelebihan dari situs ini adalah kalian bisa menyetel kualitas audionya. Ada enam pilihan kualitas audio untuk format .mp3, yaitu 64 kbps hingga 320 kbps. Bahkan kalian juga bisa mengatur bagian video yang akan diconvert. Jadi tidak harus seluruh video yang diubah, melainkan hanya sebagian saja. Dan yang paling adalah gratis!

Kalian pasti sudah tidak sabar kan untuk mendownload dan mengubahnya ke mp3? Yuk download segera!

Jumat, 11 Agustus 2017

Download Software Gratis Untuk Mac / Macbook

Melihat perkembangan ekonomi dan daya beli masyarakat yang semakin menguat, membuat platform apple menjadi sasaran masyarakat kelas menengah ke atas. Lihat saja saat peluncuran iphone di Indonesia, smartphone berbasis ios ini sudah ludes dalam hitungan jam.

Begitu juga untuk notebook atau sering disebut laptop. Banyak masyarakat kelas menengah yang sudah mampu membeli laptop seri macbook, baik jenis macbook clasic, macbook air, dan macbook pro.

Sayangnya, daya beli laptop seri macbook ini tidak ditunjang dengan daya beli software. Sehingga banyak orang yang masih gagap ketika software-software yang biasanya sangat mudah dicari di windows, tetapi tidak ada di macbook.

Sebenarnya macbook sudah menyediakan apple store di setiap seri macbook, sehingga para konsumen bisa mendapatkan software yang diinginkan secara langsung. Akan tetapi, hampir sebagian dari software-software tersebut berbayar. Entah mengapa, karakteristik orang Indonesia sangat malas atau enggan untuk membeli software.

Ketika menggunakan platform windows, masyarakat menengah Indonesia sangat dimanjakan dengan berbagai software gratis yang tersebar di internet. Sedangkan untuk platform mac, hal tersebut merupakan hal yang langka.

Download Software Gratis Untuk Mac / Macbook - Macbook Pro


Download Free Software For Macbook


Bagi masyarakat Indonesia yang sudah menggunakan platform apple atau macbook, kalian jangan khawatir. Sebab penulis akan memberi tahu kalian sebuah situs atau website, dimana kalian bisa mencari software macbook yang cocok dengan kebutuhan, tentu saja secara gratis.

Situs download software gratis untuk macbook merupakan sebuah open source, dimana para penyedia software tersebut merupakan pada pengguna mac yang berbagi dengan pengguna lainnya. Keberlangsungan situs ini pun bergantung dari donasi para pengunjungnya.

Tetapi kalian tidak harus berdonasi. Ya mungkin bagi penyedia situs tersebut, mata uang rupiah terlalu kecil, jadi lebih baik tidak usah, haha.

Di situs tersebut ada enam kategori utama, yaitu featured, mac apps, apps must have, mac games, top-games, dan tutorial. Untuk kategori aplikasi atau software yang lebih spesifik dibagi menjadi sebelas, yaitu entertainment, graphic & design, lifestyle, multimedia, multi work, education, news, productivity, social, tools, dan weather.

Tak perlu berpanjang lebar lagi, kalian bisa download software macbook gratis di situs ini.

Kamis, 10 Agustus 2017

Deepin Linux : DIstro Sempurna Untuk Pengganti Mac OS

Akhirnya saya menemukan linux yang tepat untuk desktop dan laptop saya. Setelah beberapa hari yang lalu saya menemui masalah pada elementary OS yang tampilannya sangat mirip dengan Mac OS. Kemudian saya mencoba mencari di distrowatch untuk mengganti Apakah ada distribusi Linux yang tepat yang dapat menggantikan elementary OS.

Menurut saya, elementary OS ini adalah Distro Linux yang ringan, simpel dan mudah digunakan bahkan oleh formula Linux sekalipun yang tidak mengerti command line. Tapi sayangnya elementary OS ini tidak begitu lengkap, hanya ada browser bawaan yang kurang familiar bernama Midori web browser. Didalamnya tidak terdapat paket office, seperti pada instalasi Ubuntu yang menyertakan paket office dengan nama libreoffice.

Meskipun sederhana tetapi, paket office bawaan kadang diperlukan oleh pengguna komputer. Bagi orang yang tidak mengetahui Linux sedang ingin menggunakan sistem operasi ini pasti akan mencari jalan Bagaimana caranya menginstal paket Office Suite.

Bahkan untuk menginstal web browser seperti Google Chrome juga sedikit kesulitan karena pada apps Store nya tidak menyertakan Google Chrome secara langsung, yang disediakan adalah paket browser Mozilla Firefox. Entah kenapa sistem operasi elementary OS ini tidak bersahabat dengan Google Chrome padahal menurut beberapa sumber google Chrome adalah salah satu web browser terbaik di dunia ini.

Solusinya adalah dengan cara mendownload secara manual dari situs Google Chrome, kemudian menginstalnya seperti biasa.

Akhirnya saya meninggalkan elementary OS dan berpindah kepada deepin Linux. Deepin Linux adalah sistem operasi berbasis Ubuntu versi yang terbaru yang memiliki tampilan lebih keren dan indah dibandingkan elementary OS. Saya bisa bilang bahwa deepin Linux sini adalah perbaikan dari sistem elementary OS. Mereka menggunakan basic system yaitu untuk tetapi mereka memiliki tampilan desktop yang berbeda dan semakin deepin Linux ini jauh lebih stabil dibandingkan dengan elementary OS.

Saya pernah mengalami beberapa kali kres pada sisi tampilan elementary OS, misalnya mouse berjalan sangat lambat dan terbayang-bayang, kemudian ada tampilan yang tidak sempurna di render oleh sistem. Pada saat browsing pun juga mengalami kendala yaitu gambar terlihat patah-patah.

Kemudian saya mencoba untuk mengupdate driver untuk VGA, dan itu disediakan oleh apps Store milik elementary OS dan akhirnya sistem operasi Linux saya tidak bisa dibuka.

Singkat cerita saya menggantinya dengan deepin Linux. Pada postingan kali ini saya akan bercerita sedikit mengenai deepin Linux, cara menginstalnya dan berbagai macam kelebihan dibandingkan distro Linux yang sudah pernah saya gunakan selama ini.

Cara menginstall deepin Linux 


Tidak rugi menunggu waktu download yang hampir 6 jam lebih karena koneksi internet saya yang kurang cepat. Saya membutuhkan waktu kurang lebih 6 jam untuk mendownload 2.7GB file iso deepin Linux. Sementara file distro lainnya biasanya berukuran 1-1.5 Gigabyte. Karena file iso ini berukuran besar maka bisa dipastikan aplikasi didalamnya juga sudah cukup banyak, bahkan mereka juga menyertakan aplikasi spotify untuk mendengarkan musik secara online streaming. Baru kali ini ada Distro Linux yang menyertakan aplikasi spotify.

Cara menginstalnya adalah dengan menggunakan flashdisk yang sudah diformat. Aplikasi untuk membuat bootable flashdisk sudah disertakan oleh deepin Linux. Kamu bisa mendapatkan program ini yang berada di dalam file iso yang sudah di-download tadi. File ini merupakan aplikasi berbasis Windows. Nama file-nya adalah bootable disk creator.exe, penggunaannya cukup singkat. Kamu hanya perlu menunjuk file iso dari deepin Linux yang sudah di download tadi dan satu buah flash disk yang sudah ter tancapkan ke komputer. Kemudian klik Star dan, proses akan berjalan.

Setelah itu restart komputer dan booting komputer dengan flashdisk yang dibuat tadi.

Ikuti petunjuk yang ada di layar komputer mu untuk menyelesaikan proses instalasi deepin Linux. Bisa dikatakan proses instalasi ini jauh lebih mudah daripada menginstal Windows XP. Sayangnya, deepin Linux tidak menyediakan live linux, artinya kita tidak bisa mencoba Linux tersebut sebelum menginstalnya terlebih dahulu. Beberapa distro seperti Ubuntu dan elementary OS menyediakan fitur ini sehingga kita bisa melihat Apakah komputer kita kompatibel dengan jenis Linux ini atau tidak.

Tampilan deepin Linux. 


Sudah saya katakan tadi bahwa distro Linux ini memiliki tampilan yang simple, indah dan multifungsi. Tampilannya seperti dibawah ini

deepin linux

deepin linux desktop

deepin linux mirip dengan windows 10

Meski begitu deepin Linux juga memiliki kekurangan, yaitu untuk mendukung tampilan desktop yang indah dan kaya akan warna ini dibutuhkan kartu grafis dan memori yang cukup besar. Untuk mendapatkan kinerja yang optimal kamu membutuhkan memori setidaknya 2 gigabyte. Di website deepin Linux mensyaratkan penggunaan 1 Giga Byte untuk menjalankan Distro Linux ini. Tetapi saya menjalankannya pada komputer dengan RAM 4 giga byte, kadang masih ada yang kurang responsif. Atau kebiasaan saya menggunakan komputer harus cepat, yang mengira kurang responsif.

Akhirnya saya bisa melanjutkan belajar python lagi

Deepin Linux sudah sangat cukup cukup sekali untuk komputasi harian seperti membuat dokumen, melihat film, browsing di internet dan lain-lain. Kebanyakan pengguna komputer hanya sekitar itu-itu saja. Dan kamu tidak perlu malu lagi ketika membuka komputer di cafe-cafe, terbiasanya mereka yang asik internetan digawe-gawe mengguna apple Mac OS. Tampilan deepin Linux ini sangat mirip dengan Mac OS dan rasanya jauh lebih mudah digunakan daripada produk apple itu.

Kesaksian Frater Odoric: Orang Eropa Pertama Yang Mengunjungi Jawa

Sangat tak disangka dan dikira, ternyata orang dari benua Eropa yang pertama kali mengunjungi Jawa adalah seorang pastor. Sayangnya, catatan kesaksian pastor ini tentang Jawa tidak pernah dimasukkan ke dalam buku sejarah atau menjadi referensi bagi sejarawan.

Pastor itu bernama Odorico Mattiuzzi. Rekam jejaknya dalam tulisan sudah tidak perlu diragukan. Sebab, sebelum menulis kesaksian tentang Jawa, ia sudah banyak berkarya, baik secara religi maupun kesusastraan.

Pada mulanya pastor ini berniat untuk menjelajahi dunia dan mengunjungi wilayah timur jauh. Di setiap wilayah, ia selalu menyempatkan diri dan waktu untuk singgah di tempat tersebut. Sehingga ia bisa mengenal kebudayaan dan peradaban, serta karakteristik penduduk wilayah yang ia singgahi.

Wilwatika Majapahit


Pastor yang bernama Odorico Mattiuzzi ini berkunjung ke pulau Jawa pada tahun 1322. Saat itu kerajaan yang menjadi pemimpin dari Imperium Nuswantara adalah Wilwatika, atau lebih dikenal dengan nama Majapahit.

Odorico ini dipersilahkan berkunjung dan bertamu di salah satu istana Wilwatikta. Dalam catatan kesaksiannya ia menulis: “... ada sebuah benua yang sangat besar, namanya Jawa,... Maha Raja di benua ini mempunyai banyak istana yang sangat mengagumkan. Karena saking besarnya, anak tangga atau undak-undaknya pun besar, luas, dan tinggi. Bahkan, anak-anak tangganya diselang-seling dengan emas dan perak.

Bahkan, jalanan atau trotoar di istana disusun menggunakan satu ubin emas dan satu ubin perak yang berselang seling. Demikian juga dengan dinding istananya, berlapis emas. Di bagian luarnya banyak ukiran-ukiran kesatria-kesatria dari emas. Banyak dari kepala patung kesatria tersebut dikelilingi lingkaran-lingkaran emas, seperti orang-orang suci (santo).

Sangat menakjubkan, karena seluruh lingkaran-lingkaran tersebut ditaburi permata. Selain itu, langit-langit istana dibuat dari emas murni. Singkatnya tempat ini lebih kaya dan lebih mewah daripada tempat manapun di dunia saat ini.”

Kesaksian Frater Odoric: Orang Eropa Pertama Yang Mengunjungi Jawa - Istana Emas


Sejarah Yang Disembunyikan


Entah mengapa, kesaksian dari pastor tersebut tidak pernah dipakai oleh sejarawan dari Barat. Bahkan orang Nuswantara saat ini (Indonesia), mungkin tidak percaya dengan catatan tersebut. Tetapi fakta dan kenyataannya, banyak sekali catatan atau kesaksian sejenis yang menyatakan bahwa Jawa adalah sebuah benua, dan Wilwatikta merupakan kerajaan yang sangat dahsyat nan luar biasa. Sangat kaya dan sangat jaya.

Tidak hanya oleh Barat, tetapi sejarah ini juga ditutupi oleh orang Timur Tengah.

Sebagai tempat yang sangat strategis dan kaya, tentu saja wilayah ini menjadi incaran bangsa lain. Oleh karena itu serpihan-serpihan sejarah tentang Nuswantara yang agung ini sering disembunyikan. Oleh orang Eropa maupun orang Arab.

Sebab, Eropa (Eroba) maupun Arab itu sama saja, karena akar katanya sama.

Kesaksian Odorico


Selain catatan di atas, dalam kesaksiannya, pastor Odorico Mattiuzzi juga menulis demikian: “... Maha Raja mempunyai bawahan tujuh raja bermahkota. Benuanya berpenduduk sangat banyak. Pulau-pulaunya pun banyak, merupakan pulau terbaik yang pernah ada.

Di setiap pulaunya memiliki istana yang luar biasa mengagumkan karena sangat besar dan mewah. Di setiap tangga dan ruangannya berlapis emas dan perak. Bahkan langit-langit serta atapnya pun bersepuh emas. Saat ini, seorang (Cina) Mongol, yang menjuluki dirinya sebagai Khan Yang Agung beberapa kali berperang melawan kerajaan ini. Akan tetapi, ia selalu gagal dan Maha Raja selalu berhasil mengalahkannya”.

Rabu, 09 Agustus 2017

Cara Mendapatkan Bitcoin Gratis Di Internet

Bitcoin saat ini menjadi fenomena tersendiri. Uang virtual ini selalu menjadi pembicaraan masyarakat urban dimana pun ia berada. Bayangkan saja, saat artikel ini ditulis, nilai tukar untuk satu bitcoin mencapai 46 juta rupiah.

Bitcoin sendiri merupakan mata uang virtual yang jumlahnya terbatas. Sebab, tidak ada yang bisa membuatnya. Hingga saat ini, mata uang virtual ini tumbuh liar.



Ada banyak cara yang dilakukan masyarakat, terutama masyarakat yang melek internet untuk mendapatkan bitcoin. Secara garis besar ada tiga hal yang bisa dilakukan. Pertama adalah membuat mesin mining bitcoin sendiri.

Istilah mining (menambang) bitcoin sebenarnya kurang tepat. Sebab yang ditambang bukanlah bitcoin, melainkan koin-koin lain, seperti bitcoin cash, dash, etherum, litecoin, nem, stellar lumens, dan sebagainya. Tetapi untuk membuat mesin mining sendiri sangatlah mahal.

Cara Mendapatkan Bitcoin Gratis Di Internet - Bitcoin


Cloud Mining


Cara yang kedua adalah dengan mengikuti web atau situs cloud mining. Lima tahun yang lalu banyak sekali situs cloud mining yang terpercaya. Sebab nilai bitcoin saat itu masih di bawah sepuluh juta. Tetapi, dengan naiknya nilai mata uang tersebut, banyak cloud mining yang gulung tikar dan malah menjadi situs scam (penipu).

Berdasar pengalaman penulis, saat ini situs cloud mining yang masih aktif dan bisa dipercaya adalah eobot dan bits2u. Tetapi penulis tidak menyarankannya, sebab perlu uang banyak untuk investasinya. Namun, jika kalian punya uang dan ingin cepat merasakan hasilnya, pilihan ini bisa dicoba.

Cara yang ketiga adalah cara yang gratis. Kalian hanya perlu sambungan internet dan melakukan sedikit “usaha”. Pasti istilah ini sudah akrab. Ya, cara yang ketiga ini dinamakan faucet.

Faucet


Faucet merupakan situs-situs yang menyediakan satoshi (setara dengan 0,00000000 bitcoin) secara gratis. Satoshi yang didapatkan sangat variatif. Tergantung dari situs faucet yang digunakan.

Kalian hanya perlu mengisi captcha atau mengklik iklan. Memang nilainya kecil. Tetapi jika kalian tekun dan rajin, bukan tidak mungkin kalian bisa mendapatkan satu bitcoin atau 57 juta rupiah. Mendapatkan empat juta rupiah dalam satu bulan pun sudah sangat bersyukur. Karena saat ini sudah banyak tempat yang menyediakan wifi/jaringan internet gratis.

Cara Mendapatkan Bitcoin Gratis Di Internet - Etherum


Sebelum penulis sebutkan situs faucet yang memberikan satoshi cukup tinggi, lebih baik kalian membuat dompet atau wallet terlebih dulu. Nantinya wallet ini berguna untuk menyimpan semua uang virtual kalian. Situs yang menyediakan wallet dan jual beli (pasar) uang virtual di Indonesia yang paling terpercaya adalah vip.bitcoin.id.

Penulis juga akan memberikan strategi dan taktik sehingga kalian bisa mendapatkan satoshi (bitcoin) banyak dalam waktu singkat.

Silahkan kalian buka situs faucethub.io dan buat akun di sana. Situs ini semacam aplikasi untuk memanajemen faucet. Penulis hanya akan menyebutkan beberapa situs faucet saja. Jika kalian merasa kurang, kalian bisa mencari sendiri untuk menambah pendapatan.

Situs yang sudah lama dan paling recommended adalah freebitco.in dan freedoge.co.in. Dua situs tersebut merupakan situs lama dan terpercaya. Setiap satu jam dua situs tersebut akan memberikan bitcoin dan dogecoin gratis jika kalian mengklik captcha. Kemudian ada dailyfreebits.com dan bestchange.com.

Untuk rentang waktu setengah jam atau 30 menit ada faucet bitcoingala.xyz dan satoshimonster.cf.

Kemudian ada bitlucky.io, bitgolden.io, btc4cliks.com, huefaucet.xyz, bituniverse.net, bitsilver.io, bitzer.com.es, dan btcforclicks.io. Tiga situs ini memberikan satoshi cukup banyak setiap lima menit.

Lalu, faucet yang memberikan satoshi tiap lima menit juga ada bigbtc.win, satoshi24.org, dan bitcoinker.com. Dan yang terakhir adalah rushbitcoin.com.


Itulah beberapa faucet yang terpercaya dan benar-benar memberikan satoshi (bitcoin) gratis. Tidak ada mimpi yang dicapai tanpa ada usaha. Jika kalian tekun dan rajin, percayalah, proses tidak akan pernah menghianati hasil!